Bawaslu Soppeng Tekankan Peningkatan Pengawasan Jelang Hari Pemungutan Suara
Minggu, 03 Nov 2024 14:21
Ketua Bawaslu Soppeng, Muhammad Hasbi. Dok Bawaslu Soppeng
SOPPENG - Bawaslu Kabupaten Soppeng menggelar rapat pembinaan penanganan pelanggaran yang dihadiri oleh seluruh Panwaslu Kecamatan dan staf. Rapat ini untuk mengkosolidadikan pengetahuan dan pengalaman dalam menghadapi tantangan pemilihan yang semakin kompleks.
Ketua Bawaslu Soppeng, Muhammad Hasbi menekankan pentingnya pengawasan, pencegahan, dan penanganan pelanggaran menjelang hari pemungutan suara.
"Jajaran Bawaslu perlu terus menerus mengkosolidasikan pengetahuan, pengalaman dan skill untuk menangani berbagai kompleksitas anomali pemilihan jelang hari pemungutan suara 27 Nopember 2024," kata Hasbi.
"Apabila ada masalah, segera komunikasikan dan koordinasikan. Pastikan pekerjaan kita tuntaskan dengan sehormat-hormatnya," sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Sulsel, Mardiana Rusli menegaskan agar semakin fokus pada meningkatkan kesadaran hukum dan terus melakukan edukasi politik kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam pencegahan pelanggaran pemilihan.
"Terkait dana kampanye, pengawasan dilakukan dengan memantau selebaran APK yang tersebar serta iklan layanan di media sosial, online, dan cetak oleh kandidat. Dana kampanye harus sesuai dengan nilai yang dilaporkan dalam LADK dan fakta di lapangan. Diperlukan semangat tracking dalam realisasi anggaran kampanye," ungkapnya.
Ana sapaannya juga menekankan pentingnya menjaga integritas dalam menjalankan tugas. "Kuatkan integritas kita dalam menjaga marwah lembaga Bawaslu," sambungnya.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen yang tinggi, Bawaslu Soppeng terus berupaya menjaga integritas dan transparansi dalam setiap tahapan pemilihan.
Melalui bimbingan teknis ini, diharapkan seluruh panwaslu kecamatan dan staf dapat lebih siap dan sigap dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul. Semoga upaya ini dapat membawa perubahan positif dan memastikan Pilkada 2024 berjalan dengan lancar dan adil.
Ketua Bawaslu Soppeng, Muhammad Hasbi menekankan pentingnya pengawasan, pencegahan, dan penanganan pelanggaran menjelang hari pemungutan suara.
"Jajaran Bawaslu perlu terus menerus mengkosolidasikan pengetahuan, pengalaman dan skill untuk menangani berbagai kompleksitas anomali pemilihan jelang hari pemungutan suara 27 Nopember 2024," kata Hasbi.
"Apabila ada masalah, segera komunikasikan dan koordinasikan. Pastikan pekerjaan kita tuntaskan dengan sehormat-hormatnya," sambungnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Sulsel, Mardiana Rusli menegaskan agar semakin fokus pada meningkatkan kesadaran hukum dan terus melakukan edukasi politik kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam pencegahan pelanggaran pemilihan.
"Terkait dana kampanye, pengawasan dilakukan dengan memantau selebaran APK yang tersebar serta iklan layanan di media sosial, online, dan cetak oleh kandidat. Dana kampanye harus sesuai dengan nilai yang dilaporkan dalam LADK dan fakta di lapangan. Diperlukan semangat tracking dalam realisasi anggaran kampanye," ungkapnya.
Ana sapaannya juga menekankan pentingnya menjaga integritas dalam menjalankan tugas. "Kuatkan integritas kita dalam menjaga marwah lembaga Bawaslu," sambungnya.
Dengan semangat kolaborasi dan komitmen yang tinggi, Bawaslu Soppeng terus berupaya menjaga integritas dan transparansi dalam setiap tahapan pemilihan.
Melalui bimbingan teknis ini, diharapkan seluruh panwaslu kecamatan dan staf dapat lebih siap dan sigap dalam menghadapi berbagai tantangan yang mungkin muncul. Semoga upaya ini dapat membawa perubahan positif dan memastikan Pilkada 2024 berjalan dengan lancar dan adil.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Respons Bawaslu Sulsel Atas Polemik Rekapitulasi Suara di Kelara Jeneponto
Polemik rekapitulasi suara di Kecamatan Kelara, Kabupaten Jeneponto masih berlanjut hingga saat ini, Selasa (3/12/2024). Bawaslu Sulsel pun ikut merespons persoalan ini.
Selasa, 03 Des 2024 23:39
Sulsel
Bawaslu Sulsel Pantau Langsung Pelaksanaan PSU di Luwu Timur
Anggota Bawaslu Sulsel, Adnan Jamal memantau langsung pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang terjadi di TPS 02 Desa Kalaena, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur, pada Selasa (3/12).
Selasa, 03 Des 2024 17:20
Sulsel
Bawaslu Bantaeng Hadiri Rekapitulasi Suara Pilkada Tingkat Kabupaten
Bawaslu Bantaeng menghadiri undangan rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat kabupaten untuk Pilkada dan Pilgub 2024.
Selasa, 03 Des 2024 08:07
Sulsel
Bawaslu Bantaeng Rekomendasikan 1 TPS untuk PSU, Ada Pelanggaran Administrasi
Bawaslu Bantaeng melalui Panwaslu Kecamatan Bissapu merekomendasikan pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di TPS 02 Kelurahan Bonto Atu, Kecamatan Bissapu.
Senin, 02 Des 2024 21:14
News
Bawaslu Makassar Rekomendasikan 1 TPS Lakukan PSU
Bawaslu Kota Makassar juga merekomendasikan 1 TPS yakni di TPS 15 Kelurahan Parang Tambung Kecamatan Tamalate untuk dilakukan Pemungutan Suara Ulang (PSU).
Minggu, 01 Des 2024 19:10
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Ribuan Massa Kepung Lokasi Rekapitulasi, Minta Ketua KPU Jeneponto Dicopot
2
Halau Massa, Polisi Pasang Kawat Berduri di Gudang Logistik KPU Jeneponto
3
Uji-Sah Sapu Bersih 7 Kecamatan, Relawan: Bukti Kepercayaan Masyarakat
4
Respons Bawaslu Sulsel Atas Polemik Rekapitulasi Suara di Kelara Jeneponto
5
Reses di Mamajang, Andi Makmur Sampaikan Siap Direpotkan Warga
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Ribuan Massa Kepung Lokasi Rekapitulasi, Minta Ketua KPU Jeneponto Dicopot
2
Halau Massa, Polisi Pasang Kawat Berduri di Gudang Logistik KPU Jeneponto
3
Uji-Sah Sapu Bersih 7 Kecamatan, Relawan: Bukti Kepercayaan Masyarakat
4
Respons Bawaslu Sulsel Atas Polemik Rekapitulasi Suara di Kelara Jeneponto
5
Reses di Mamajang, Andi Makmur Sampaikan Siap Direpotkan Warga