Polres Lutim Akan Gelar Operasi Ketupat Lipu Tahun 2023

fitra budin
Rabu, 05 Apr 2023 15:55
Polres Lutim Akan Gelar Operasi Ketupat Lipu Tahun 2023
Waka Polres Luwu Timur Kompol Syamsul, didampingi oleh Kabag Ops, AKP Moh Jamal Ansar serta Danramil Malili Kapten Inf Dahlan melakukan rapat koordinasi pelaksanaan Operasi Ketupat. Foto: Fitra Budin
Comment
Share
LUWU TIMUR - Demi wujudkan Lebaran 2023 yang aman dan lancar, baik saat arus mudik maupun arus balik, Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) khususnya Polres Luwu Timur akan menggelar Operasi Ketupat Lipu 2023 selama 14 hari.

Dalam pelaksanaannya, Operasi Ketupat Lipu 2023 akan dimulai sejak satu minggu sebelum Lebaran 2023 dan diakhiri seminggu setelahnya. Namun, Operasi Ketupat 2023 dapat diperpanjang tergantung dinamika situasi dan kondisi yang berkembang di lapangan.



Meski pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 masih sekitar 1 minggu lagi, namun Polres Luwu Timur sudah melakukan persiapan sejak saat ini. Diantaranya berkoordinasi dengan lintas sektoral terkait, guna mewujudkan mudik yang aman, nyaman dan lancar dimana Polres Luwu Timur telah melaksanakan rapat koordinasi dengan instansi terkait menjelang pelaksanaan Operasi Ketupat lipu 2023 bertempat di Aula Tribrata Polres Luwu Timur Rabu, (5/4/2023).

Rapat koordinasi dipimpin oleh Waka Polres Luwu Timur Kompol Syamsul, didampingi oleh Kabag Ops Polres Luwu Timur AKP Moh Jamal Ansar serta Danramil Malili Kapten Inf Dahlan.

Dalam pemaparannya Kabag Ops Polres Luwu Timur menjelaskan bahwa, pada pelaksanaa Operasi Ketupat Lipu 2023 akan disiapkan empat pos pengamanan dan pelayanan terpadu yang akan diisi oleh personil Polri, TNI, Dishub, Satpol PP, Tim Medis, Damkar dan Senkom.



"Pos yang akan disiapkan adalah Pos Pengamanan Burau (gerbang pantai ujung suso), Pos Pelayanan Wotu (tarengge), Pos Pelayanan Malili (Pos 700 Sat Lantas) dan Pos Terapadu Nuha (Dermaga Sorowako)," kata AKP Moh Jamal Ansar dalam pemaparannya.

"Nantinya pos-pos ini akan diisi setelah apel gelar pasukan Ops Ketupat Lipu 2023 yang jadwalnya kami tunggu dari Biro Ops Polda Sulsel," tambah AKP Jamal.

(GUS)
Berita Terkait
Polres Lutim Bongkar Peredaran Obat Terlarang Jenis THD
Sulsel
Polres Lutim Bongkar Peredaran Obat Terlarang Jenis THD
Satres Narkoba Polres Luwu Timur berhasil mengungkap peredaran gelap obat-obatan terlarang jenis Trihexyphenidyl yang berlogo Y, dalam operasi penangkapan di Jalan Trans Sulawesi, Desa Laro, Kecamatan Burau, Kabupaten Luwu Timur.
Jum'at, 08 Nov 2024 16:22
Dua Pemuda Ditangkap Polisi dengan Barang Bukti 6,79 Gram Sabu di Luwu Timur
Sulsel
Dua Pemuda Ditangkap Polisi dengan Barang Bukti 6,79 Gram Sabu di Luwu Timur
Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu Timur berhasil mengungkap kasus peredaran narkotika jenis sabu di wilayah Dusun Salualla, Desa Bawalipu, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur.
Jum'at, 08 Nov 2024 15:01
Kasus Dugaan Korupsi PJU-TS 14 Desa Di Luwu Timur Terus Bergulir di Polisi
Sulsel
Kasus Dugaan Korupsi PJU-TS 14 Desa Di Luwu Timur Terus Bergulir di Polisi
Kasus dugaan korupsi penyalahgunaan kewenangan dalam pengadaan lampu Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) 14 desa di kabupaten Luwu Timur terus bergulir di Mapolres Luwu Timur.
Kamis, 31 Okt 2024 10:02
Dua Pengedar Sabu Dibekuk di Malili, Polres Lutim Sukses Gagalkan Jaringan Narkoba
Sulsel
Dua Pengedar Sabu Dibekuk di Malili, Polres Lutim Sukses Gagalkan Jaringan Narkoba
Dalam operasi yang penuh ketegangan, Satuan Reserse Narkoba Polres Luwu Timur kembali menunjukkan taringnya dengan membekuk dua pelaku penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Desa Balantang, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur baru-baru ini.
Kamis, 03 Okt 2024 14:03
Kapolres Luwu Timur Hadiri Sosialisasi Penggunaan Medsos Persiapan Pilkada Serentak 2024
Sulsel
Kapolres Luwu Timur Hadiri Sosialisasi Penggunaan Medsos Persiapan Pilkada Serentak 2024
Kapolres Luwu Timur, AKBP Zulkarnain menghadiri kegiatan sosialisasi penggunaan media sosial bagi anggota Polri yang diselenggarakan oleh Bidang Humas Polda Sulsel di Hotel Dalton Makassar, Rabu (25/092024).
Rabu, 25 Sep 2024 13:44
Berita Terbaru