Luwu Utara Mantap Jadi Daerah Penyangga Pangan di Sulsel
Minggu, 30 Apr 2023 15:55
Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani mengoperasikan mesin pemanen padi. Foto: Humas Pemkab Luwu Utara
LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu Utara terus menggenjot peningkatan produksi tanaman padi. Peningkatan ini akan bermuara pada perbaikan kesejahteraan masyarakat, khususnya petani.
Upaya Pemkab Luwu Utara mulai tampak. Pada 2022 Luwu Utara memantapkan posisinya sebagai salah satu daerah penyangga pangan Sulsel. Termasuk mempertahankan posisinya sebagai daerah lumbung beras di Sulsel.
“Hingga saat ini, Luwu Utara tetap sebagai salah satu kabupaten penyangga pangan dan mempertahankan posisinya sebagai lumbung beras di Sulsel,” ungkap Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD memperingati HUT XXIV Luwu Utara, belum lama ini.
Klaim sebagai daerah penyangga pangan dan lumbung beras di Sulsel diperkuat data Dinas Pertanian. Pada 2022, Luwu Utara surplus sebesar 92.763 ton beras dan produksi padi sebesar 248.814 ton GKP dengan tingkat produktivitas 5,76 ton per hektare.
Bupati perempuan pertama di Sulsel ini mengatakan, capaian tersebut sangat dipengaruhi komitmen Pemkab Luwu Utara yang menempatkan sektor pertanian sebagai prioritas pembangunan.
“Salah satu prioritas pembangunan kita bertumpu pada pembangunan ekonomi melalui sektor pertanian dalam arti yang luas. Sektor ini tetap menjadi perhatian kita,” sebut Indah.
Salah satu alasannya, sektor ini mampu menyerap tenaga kerja yang lumayan besar.
“Tulang punggung perekonomian di Kabupaten Luwu Utara dan penguatan tenaga kerja kita tentunya masih tetap bertumpu pada sektor pertanian dengan kontribusi terhadap PDRB sebesar 49,04% pada 2022 yang lalu,” jelasnya.
Atas capaian ini, Luwu Utara yang 80% penduduknya bergerak di sektor pertanian menjadi salah satu daerah yang mampu menyangga kebutuhan beras di Sulsel. Capaian ini pula diharap mampu meningkatkan kesejahteraan petani.
Upaya Pemkab Luwu Utara mulai tampak. Pada 2022 Luwu Utara memantapkan posisinya sebagai salah satu daerah penyangga pangan Sulsel. Termasuk mempertahankan posisinya sebagai daerah lumbung beras di Sulsel.
“Hingga saat ini, Luwu Utara tetap sebagai salah satu kabupaten penyangga pangan dan mempertahankan posisinya sebagai lumbung beras di Sulsel,” ungkap Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dalam sambutannya pada Rapat Paripurna DPRD memperingati HUT XXIV Luwu Utara, belum lama ini.
Klaim sebagai daerah penyangga pangan dan lumbung beras di Sulsel diperkuat data Dinas Pertanian. Pada 2022, Luwu Utara surplus sebesar 92.763 ton beras dan produksi padi sebesar 248.814 ton GKP dengan tingkat produktivitas 5,76 ton per hektare.
Bupati perempuan pertama di Sulsel ini mengatakan, capaian tersebut sangat dipengaruhi komitmen Pemkab Luwu Utara yang menempatkan sektor pertanian sebagai prioritas pembangunan.
“Salah satu prioritas pembangunan kita bertumpu pada pembangunan ekonomi melalui sektor pertanian dalam arti yang luas. Sektor ini tetap menjadi perhatian kita,” sebut Indah.
Salah satu alasannya, sektor ini mampu menyerap tenaga kerja yang lumayan besar.
“Tulang punggung perekonomian di Kabupaten Luwu Utara dan penguatan tenaga kerja kita tentunya masih tetap bertumpu pada sektor pertanian dengan kontribusi terhadap PDRB sebesar 49,04% pada 2022 yang lalu,” jelasnya.
Atas capaian ini, Luwu Utara yang 80% penduduknya bergerak di sektor pertanian menjadi salah satu daerah yang mampu menyangga kebutuhan beras di Sulsel. Capaian ini pula diharap mampu meningkatkan kesejahteraan petani.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
PT Vale dan Pemkab Luwu Utara Perkuat Mitigasi Banjir Lewat Solusi Terpadu
PT Vale bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Luwu Utara melalui serangkaian langkah konkret mitigasi bencana.
Selasa, 23 Des 2025 21:57
News
20 Tahun Rusak, Jalan Strategis di Luwu Utara Akhirnya Dibenahi
Bupati Luwu Utara, Andi Abdullah Rahim meninjau langsung pelaksanaan pengaspalan ruas jalan Baliase-Pombakka yang dibiayai melalui bantuan keuangan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
Jum'at, 19 Des 2025 13:04
Sulsel
Air Mata Guru di Luwu Utara: Bantu Ekonomi Rekan Honorer, Berujung Pemecatan
Dua guru SMA di Kabupaten Luwu Utara, Sulsel, dipecat dengan tidak hormat setelah dinyatakan bersalah oleh Mahkamah Agung (MA) memungut dana Rp20 ribu dari orangtua murid demi menggaji 10 guru honorer.
Minggu, 09 Nov 2025 21:56
Sulsel
PT Vale & Pemkab Luwu Utara Sinergi Bangun Budaya Keselamatan Kerja
Sekitar 50 peserta antusias mengikuti basic safety training yang diselenggarakan oleh PT Vale Indonesia Tbk (PT Vale) bersama Pemerintah Kabupaten Luwu Utara.
Kamis, 28 Agu 2025 17:56
Sulsel
Unhas dan Pemkab Luwu Utara Teken MoU Pembentukan Prodi Terapan
Universitas Hasanuddin (Unhas) bersama pemerintah Kabupaten Luwu Utara resmi menandatangani nota kesepahaman atau MoU di Ruang Rapat Rektor, Tamalanrea, Jumat (1/8/2025).
Sabtu, 02 Agu 2025 10:44
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere
5
Berkunjung ke Mayora, Mahasiswa Lihat Langsung Penerapan Teori di Dunia Industri
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Guru Besar Unhas Nilai Penempatan Polri di Bawah Presiden Sudah Konstitusional
2
Pemkab Maros Terima Piagam UHC Award 2026
3
Amankan Pasokan BBM dari Poso, Polres Luwu Timur Siagakan Personel di 3 SPBU Utama
4
Ray Suryadi Desak Pemkot Makassar Segera Lakukan Perbaikan Total Pasar Paotere
5
Berkunjung ke Mayora, Mahasiswa Lihat Langsung Penerapan Teori di Dunia Industri