593 PPPK di Lingkup Pemkab Luwu Mengikuti Orientasi

Chaeruddin
Kamis, 11 Mei 2023 16:53
593 PPPK di Lingkup Pemkab Luwu Mengikuti Orientasi
Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin, melaporkan kegiatan orientasi PPPK. Foto: Sindo Makassar/Chaeruddin
Comment
Share
LUWU - Sebanyak 593 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Luwu ikut orientasi Tahun 2023 di Aula Bappeda Luwu, Kamis, (11/5/2023).

Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Luwu, Andi Muhammad Ahkam Basmin, menyebutkan orientasi tersebut diselenggarakan untuk memberikan pengenalan dan penyediaan informasi mengenai Aparatur Sipil Negara dan pembekalan kepada Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja.



"Yaitu pengenalan tugas dan fungsi ASN serta memberikan pengenalan nilai dan etika pada instansi pemerintah. Peserta orientasi PPPK berjumlah 593 orang, dengan rincian sebagai berikut tenaga pendidik 529 orang tenaga medis 27 orang dan 37 orang," sebut Ahkam.

Dilaporkan Ahkam, kegiatan tersebut dilaksanakan mulai 27 Maret hingga 14 Juni 2023 yang terbagi 2 (dua) tahap yaitu. Yaitu, tahap pertama terkait kurikulum pengenalan tugas dan fungsi ASN dilaksanakan selama 15 hari kalender.

"Pembelajaran online melalui MOOC atau Massive Open Online Course, tanggal 28 Maret sampai dengan 14 April 2023 dari tempat masing-masing," katanya.

"Tahap II, kurikulum pengenalan nilai dan etika instansi pemerintah dilaksanakan selama 3 hari kerja melalui pembelajaran klasikal bertempat di Kabupaten Luwu," lanjutmya.



Angkatan I dan II, tanggal 11 Mei sampai dengan 13 Mei, angkatan dan IV dilaksanakan 15 mei hingga 17 mei, angkatan V dan VI dilaksanakan 22 mei sampai dengan 24 mei 2023, angkatan VII dan VIII, tanggal 25 mei sampai dengan 27 Mei, angkatan IX dan X, tanggal 29 mei sampai dengan 31 mei, angkatan XI dan XII, tanggal 5 juni sampai dengan 7 juni, angkatan XIII dan XIV, tanggal 8 Juni sampai 10 juni dan ngkatan XV, tanggal 12 Juni sampai dengan 14 Juni.

Orientasi PPPK ini melibatkan pelatih dari BPSDM Provinsi Sulsel dan Pemkab Luwu. Kegiatan ini dibuka oleh Bupati Luwu, Basmin Mattayang dan dihadiri langsung Kepala BPSDM Provinsi Sulsel, Muhammad Jufri.

(GUS)
Berita Terkait
Berita Terbaru