Observasi Lapangan oleh TPM, Imigrasi Polman Yakin Raih Predikat WBK

Tim Sindomakassar
Selasa, 05 Sep 2023 17:17
Observasi Lapangan oleh TPM, Imigrasi Polman Yakin Raih Predikat WBK
Kepala Kantor Imigrasi Polman Erybowo Radyan Asmono beserta seluruh pegawai kantor menerima kunjungan TPM Inspektorat Jenderal Kemenkumham. Foto/Dok Imigrasi Polman
Comment
Share
POLMAN - Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polewali Mandar (Polman), Erybowo Radyan Asmono, beserta seluruh pegawai kantor menerima kunjungan Tim Penilai Mandiri (TPM) Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM pada Kamis (31/08/2023).

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka Observasi dan Verifikasi Lapangan Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) yang telah dilaksanakan oleh Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman.

Tim Penilai Mandiri disambut dengan pengalungan sarung khas mandar oleh Kepala Kantor Erybowo, yang dilanjutkan dengan Yel-Yel Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK oleh pegawai Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman.

Kemudian Tim Penilai Mandiri melakukan observasi mengenai sarana dan prasarana yang dimiliki oleh Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman. Di antaranya yakni ketersediaan lapangan parkir, toilet untuk masyarakat dan penyandang disabilitas, ruang bermain anak, ruang tunggu pelayanan, jalan akses menuju ruang pelayanan serta fasilitas penunjang pelayanan lainnya.

Selain itu, dilakukan juga observasi mengenai pelaksanaan pelayanan keimigrasian pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman dari mulai masyarakat yang datang untuk bermohon paspor sampai dengan tahapan penyelesaian pencetakan paspor oleh petugas.

Pada kesempatan tersebut, Erybowo juga menjelaskan beberapa inovasi yang telah dilaksanakan pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman. Di antaranya adalah Layanan Jemput Bola Kanim Polman di Kabupaten Majene dan Mamasa (Layanan Jempol MaMa) dan Layanan Pengambilan Paspor Jangka Waktu 3 Menit.

"Kami telah melaksanakan inovasi Layanan Jempol MaMa sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan guna menjangkau masyarakat di wilayah Kabupaten Majene dan Mamasa dengan tanggapan yang baik dari masyarakat maupun dari Pemerintah Daerah," ujar Erybowo.

Ia melanjutkan selain Layanan Jempol MaMa, pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Polman juga telah menerapkan inovasi untuk Pengambilan Paspor Dalam Jangka Waktu 3 Menit. Dengan begitu, masyarakat yang akan melakukan pengambilan paspor yang telah diterbitkan dilayani dengan cepat dan mudah.

Selesai observasi pada sarana dan prasarana, Tim Penilai Mandiri melaksanakan verifikasi data Lembar Kerja Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK. Selanjutnya, dilakukan pula pemaparan saat Desk Evaluasi dengan kondisi nyata di lapangan dengan cara melakukan wawancara singkat kepada perwakilan pegawai dan masyarakat penerima layanan pada kantor Imigrasi kelas II Non TPI Polman.

"Apa yang sudah direkomendasikan oleh Tim Penilai Mandiri tentunya akan kami lengkapi sebagai bentuk komitmen kami dalam membangun Zona Integritas sehingga Predikat Wilayah Bebas dari Korupsi tahun ini dapat diraih serta masyarakat mendapatkan dampak yang sangat baik dari hal tersebut," tutup Erybowo usai selesai Observasi dan Verifikasi Lapangan.
(TRI)
Berita Terkait
Berita Terbaru