HUT Korpri Ke-52 di Luwu Diisi Berbagai Lomba
Chaeruddin
Jum'at, 17 Nov 2023 10:15

Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ahyar Kasim, membuka secara resmi pertandingan olahraga bulutangkis sebagai kegiatan perdana HUT Korpri ke-52 di Luwu. Foto: Chaeruddin
LUWU - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Ke 52 tahun 2023, di Kabupaten Luwu diisi pelbagai lomba.
Ketua Dewan Pengurus Korpri Luwu, H Sulaiman, menyebutkan lomba berlangsung sejak Rabu 15 November hingga Selasa, 28 November mendatang.
"Pekan ini ada lomba bulu tangkis dan tarik tambang. Pekan depan pertandingan voli dan lomba pengucapan Panca Prasetya Korpri dan Pembukaan UUD 1945 dan dilanjutkan jalan sehat hari minggu," sebut Sulaiman.
Kemeriahan HUT Korpri ke-52 berlanjut di Senin dan Selasa, 27 dan 28 November dengan menggelar lomba paduan suara. "Puncak peringatan HUT Korpri Rabu 29 November, yakni Upacara HUT Korpri dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan," sebut Sulaiman yang juga Sekda Luwu, ini.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ahyar Kasim, membuka secara resmi pertandingan olahraga bulutangkis sebagai kegiatan perdana menyampaikan bahwa lomba-lomba yang dilaksanakan akan diikuti oleh seluruh ASN dari seluruh OPD dan Kecamatan se Kabupaten Luwu.
"Jadi dalam kegiatan ini kita libatkan semua ASN, baik itu PNS maupun PPPK. Sesuai kesepakatan, jika ada tim dari OPD maupun Kecamatan yang ketahuan mengikutsertakan Non ASN akan diskualifikasi walaupun nanti mendapatkan juara," kata Ahyar Kasim.
Sebagai bahan pembuktian, maka panitia lomba akan meminta surat tugas dari masing masing kepala OPD dan Kecamatan yang mengirimkan perwakilannya sebagai peserta lomba.
"Agar kegiatan berjalan lancar dan sesuai jadwal pertandingan yang telah ditentukan panitia, maka mereka yang ditugaskan dari instansinya untuk mengikuti kegiatan lomba dibebaskan dari ceklok," lanjutnya.
Diungkapkan, kegiatan lomba yang dilaksanakan bukan semata-mata untuk mencari siapa yang terbaik tapi lebih difokuskan sebagai ajang silaturahmi.
"Tujuan utama kita untuk menjalin persaudaraan, mempererat tali silaturahmi antar sesama ASN, jadi menang atau kalah yang penting kita ikut berpartisipasi," tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, peringatan HUT KORPRI ke-52 di Kabupaten Luwu, kolaborasi antara kemeriahan dan kegiatan kemanusiaan.
Kepala Bappelitbangda, Moh Arsal Arsyad, mengingatkan agar kegiatan HUT Korpri 2023 selain ada nuansa kemeriahan berupa lomba, juga dilakukan kegiatan dalam rangka mensukseskan program nasional.
"Korpri harus hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka mensukseskan program pengentasan stunting dan kemiskinan," paparnya.
Senada dengan itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Luwu, Achmad Awwabin, sepakat jika HUT Korpri tahun ini lebih kepada kegiatan kemanusiaan.
"Ada lomba sebagai bentuk kemeriahan dan ada kegiatan kemanusiaan. Seperti Anjangsana, tidak hanya ke panti, tetapi langsung ke rumah warga termasuk menyerahkan bantuan ke pensiunan ASN yang kesulitan ekonomi," ujar Awwabin.
Terkait program penanganan stunting, Awwabin dan Moh Arsal Arsyad, mengusulkan pembagian 1.000 rak telur ke warga miskin dan masuk kategori stunting.
Ketua Dewan Pengurus Korpri Luwu, H Sulaiman, menyebutkan lomba berlangsung sejak Rabu 15 November hingga Selasa, 28 November mendatang.
"Pekan ini ada lomba bulu tangkis dan tarik tambang. Pekan depan pertandingan voli dan lomba pengucapan Panca Prasetya Korpri dan Pembukaan UUD 1945 dan dilanjutkan jalan sehat hari minggu," sebut Sulaiman.
Kemeriahan HUT Korpri ke-52 berlanjut di Senin dan Selasa, 27 dan 28 November dengan menggelar lomba paduan suara. "Puncak peringatan HUT Korpri Rabu 29 November, yakni Upacara HUT Korpri dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan," sebut Sulaiman yang juga Sekda Luwu, ini.
Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra, Ahyar Kasim, membuka secara resmi pertandingan olahraga bulutangkis sebagai kegiatan perdana menyampaikan bahwa lomba-lomba yang dilaksanakan akan diikuti oleh seluruh ASN dari seluruh OPD dan Kecamatan se Kabupaten Luwu.
"Jadi dalam kegiatan ini kita libatkan semua ASN, baik itu PNS maupun PPPK. Sesuai kesepakatan, jika ada tim dari OPD maupun Kecamatan yang ketahuan mengikutsertakan Non ASN akan diskualifikasi walaupun nanti mendapatkan juara," kata Ahyar Kasim.
Sebagai bahan pembuktian, maka panitia lomba akan meminta surat tugas dari masing masing kepala OPD dan Kecamatan yang mengirimkan perwakilannya sebagai peserta lomba.
"Agar kegiatan berjalan lancar dan sesuai jadwal pertandingan yang telah ditentukan panitia, maka mereka yang ditugaskan dari instansinya untuk mengikuti kegiatan lomba dibebaskan dari ceklok," lanjutnya.
Diungkapkan, kegiatan lomba yang dilaksanakan bukan semata-mata untuk mencari siapa yang terbaik tapi lebih difokuskan sebagai ajang silaturahmi.
"Tujuan utama kita untuk menjalin persaudaraan, mempererat tali silaturahmi antar sesama ASN, jadi menang atau kalah yang penting kita ikut berpartisipasi," tutupnya.
Diberitakan sebelumnya, peringatan HUT KORPRI ke-52 di Kabupaten Luwu, kolaborasi antara kemeriahan dan kegiatan kemanusiaan.
Kepala Bappelitbangda, Moh Arsal Arsyad, mengingatkan agar kegiatan HUT Korpri 2023 selain ada nuansa kemeriahan berupa lomba, juga dilakukan kegiatan dalam rangka mensukseskan program nasional.
"Korpri harus hadir di tengah-tengah masyarakat dalam rangka mensukseskan program pengentasan stunting dan kemiskinan," paparnya.
Senada dengan itu, Kepala Inspektorat Kabupaten Luwu, Achmad Awwabin, sepakat jika HUT Korpri tahun ini lebih kepada kegiatan kemanusiaan.
"Ada lomba sebagai bentuk kemeriahan dan ada kegiatan kemanusiaan. Seperti Anjangsana, tidak hanya ke panti, tetapi langsung ke rumah warga termasuk menyerahkan bantuan ke pensiunan ASN yang kesulitan ekonomi," ujar Awwabin.
Terkait program penanganan stunting, Awwabin dan Moh Arsal Arsyad, mengusulkan pembagian 1.000 rak telur ke warga miskin dan masuk kategori stunting.
(UMI)
Berita Terkait

Sulsel
Kepala Bappelitbangda Jamu Direktur Kementan dengan Kopi Latimojong
Kepala Bappelitbangda Kabupaten Luwu, Moch Arsal Arsyad menjamu Direktur Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan, Ditjen Perkebunan, Kementerian Pertanian di ruang kerjanya pada Jumat (8/12/2023).
Jum'at, 08 Des 2023 18:47

Sulsel
Desa Malewong Juara Pertama Penyetoran PBB Lewat QRIS
Desa Malewong dinobatkan sebagai juara pertama, QRIS Champion of the Year 2023 kategori pemerintah daerah, desa atau kelurahan dengan realisasi pendapatan PBB via QRIS terbanyak 2023.
Rabu, 06 Des 2023 11:38

Sulsel
Sekda Luwu Apresiasi Kinerja BKPSDM Sepanjang 2023
Sekretaris Daerah (Sekda) Luwu, H Sulaiman mengapresiasi kinerja Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Luwu sepanjang tahun 2023.
Selasa, 05 Des 2023 23:04

Sulsel
Wartawan Harus Cerdas Memberitakan, Menjadi Filter Informasi Hoaks
Seiring perkembangan dunia digitalisasi, kecepatan informasi semakin tidak terbendung di pelbagai platform media social. Kejadian detik ini bisa langsung.
Sabtu, 02 Des 2023 08:15

Sulsel
Lampaui Target, Bapenda Luwu Target Pendapatan BPHTB Capai Rp20 Miliar
Salah satu penyumbang PAD terbesar di Kabupaten Luwu saat ini, adalah Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB).
Senin, 27 Nov 2023 16:41
Berita Terbaru
Comments
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1

Pembunuh Bapak-Anak Pemilik Toko Roti Maros Ditangkap, Pakai Gunting Tikam Leher dan Mata
2

Satu Keluarga Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Investasi Perumahan di Pangkep
3

Sambut HUT ke-66, Pertamina Beri Santunan kepada Anak Yatim & Gelar Donor Darah
4

Kalla Toyota Sabet Predikat Excellence Kaizen Award di Ajang NKIM 2023
5

Pre Book BinguoEV Sekarang Bisa Dapat Electric Icon Priority Pack
6

BI Prediksi Kebutuhan Uang Jelang Natal & Tahun Baru di Sulsel Capai Rp3,2 Triliun
7

Pererat Solidaritas Pegawai, Pelindo Regional 4 Gelar Employee Gathering