Maju Pilkada Luwu 2024, Purnawirawan TNI Siap jadi Ketua DPC Demokrat
Ahmad Muhaimin
Selasa, 28 Mei 2024 19:07
Bakal Calon Bupati Luwu, Kolonel Infanteri (Purn) Agussalim siap bertarung di Pilkada 2024. Foto: Muhaimin
MAKASSAR - Bakal Calon Bupati Luwu, Kolonel Infanteri (Purn) Agussalim siap bertarung di Pilkada 2024. Kesiapannya sudah tidak diragukan lagi, ia bahkan rela pensiun dini dari TNI AD sejak Desember 2023 lalu.
Agussalim membidik Partai Demokrat untuk menjadi salah satu partai pengusungnya di Pilkada. Komitmennya ialah ia siap memimpin partai dengan menjadi Ketua DPC Luwu.
"Soal komitmen partai, saya bilang kalau saya jadi bupati yah, komitmen saya siap membesarkan partai dan siap untuk menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Luwu," kata Agussalim.
"Dari lima partai yang saya tempati mendaftar. DPC Demokrat saya sampaikan, saya siap menjadi Ketua DPC," sambung Agussalim usai mengikuti fit and proper test Demokrat di Hotel Claro, Makassar pada Selasa (28/05/2024).
Pensiunan TNI AD dengan jabatan terakhir sebagai Kasilog Kasrem 141/Tp ini belum menentukan calon wakil. Ia masih menunggu hasil survei ke depan.
Agussalim mengaku, ada beberapa bakal calon yang sudah disurvei. Ia sudah menurunkan LSI Denny JA pada Oktober dengan Mei. Ia menilai awal bulan Juni sudah ada hasilnya.
"Jadi kita membutuhkan nanti sesuai hasil survei. Dari Selatan ada, dari Walmas juga ada. Sekarang ini kurang lebih ada tujuh orang. Dari selatan dua, dari Walmas juga dua," paparnya.
Ia tak menampik sedang melakukan penjajakan dengan Devy Bijak. Apalagi memang merupakan perwakilan Walmas dan saat ini duduk sebagai anggota DPR RI.
"Komunikasi sejak sebelumnya idul Fitri kemarin. Baik dengan dia sendiri termasuk dengan mamanya. Bahkan sampai ke Palopo, saya dua kali komunikasi," tuturnya.
Agussalim menekankan, siap bertarung dengan skema manapun. Baik head to head, maupun tiga pasang calon. Menurutnya tidak ada Paslon yang kuat.
"Paling banyak tiga pasangan dan bisa head to head. Bagi saya tidak ada lawan yang berat. Karena saya sudah berani mengundurkan diri TNI, sudah ada hitung-hitungan, dan siap mengambil risiko apapun," bebernya.
Soal paket Arham Basmin-Rahmat ia menghormatinya. Namun ia menilai paket ini tidak sulit untuk dikalahkan.
"Saya melihat ini pasangan geopolitik. Tapi saya tidak anggap, saya pribadi siapapun pasangan saya, saya siap menang. Jadi siapapun lawan saya, saya siap kalahkan dia. Sejak awal sebelum bertarung saya harus pastikan sudah menang," kuncinya.
Mantan Kababinminvetcaddam XIV/Hasanuddin ini menilai, mayoritas partai mengeluarkan rekomendasi di akhir Juni atau awal Juli. Ia juga sudah menghadap ke sejumlah Ketum, Waketum, dan Sekjend.
"Perkiraan kita akhir Juli kita sudah deklarasi partai dan deklarasi pasangan. Mohon doanya saja. Ikhtiar kita ke kampung untuk membangun. Saya ingin mewakafkan diri saya, saya ingin membangun, mensejahterakan masyarakat," tandasnya.
Bakal Calon Bupati Luwu lainnya, Buhari Kahar juga mengincar Partai Demokrat. Ia juga siap menggandeng kader Demokrat, Devy Bijak sebagai bakal calon bupati.
"Saya berharap Demokrat bisa bersama kami. Dan saya siap bersama-sama dengan Devy, apalagi kan Devy mengincar 02 saja," kuncinya.
Agussalim membidik Partai Demokrat untuk menjadi salah satu partai pengusungnya di Pilkada. Komitmennya ialah ia siap memimpin partai dengan menjadi Ketua DPC Luwu.
"Soal komitmen partai, saya bilang kalau saya jadi bupati yah, komitmen saya siap membesarkan partai dan siap untuk menjadi Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Luwu," kata Agussalim.
"Dari lima partai yang saya tempati mendaftar. DPC Demokrat saya sampaikan, saya siap menjadi Ketua DPC," sambung Agussalim usai mengikuti fit and proper test Demokrat di Hotel Claro, Makassar pada Selasa (28/05/2024).
Pensiunan TNI AD dengan jabatan terakhir sebagai Kasilog Kasrem 141/Tp ini belum menentukan calon wakil. Ia masih menunggu hasil survei ke depan.
Agussalim mengaku, ada beberapa bakal calon yang sudah disurvei. Ia sudah menurunkan LSI Denny JA pada Oktober dengan Mei. Ia menilai awal bulan Juni sudah ada hasilnya.
"Jadi kita membutuhkan nanti sesuai hasil survei. Dari Selatan ada, dari Walmas juga ada. Sekarang ini kurang lebih ada tujuh orang. Dari selatan dua, dari Walmas juga dua," paparnya.
Ia tak menampik sedang melakukan penjajakan dengan Devy Bijak. Apalagi memang merupakan perwakilan Walmas dan saat ini duduk sebagai anggota DPR RI.
"Komunikasi sejak sebelumnya idul Fitri kemarin. Baik dengan dia sendiri termasuk dengan mamanya. Bahkan sampai ke Palopo, saya dua kali komunikasi," tuturnya.
Agussalim menekankan, siap bertarung dengan skema manapun. Baik head to head, maupun tiga pasang calon. Menurutnya tidak ada Paslon yang kuat.
"Paling banyak tiga pasangan dan bisa head to head. Bagi saya tidak ada lawan yang berat. Karena saya sudah berani mengundurkan diri TNI, sudah ada hitung-hitungan, dan siap mengambil risiko apapun," bebernya.
Soal paket Arham Basmin-Rahmat ia menghormatinya. Namun ia menilai paket ini tidak sulit untuk dikalahkan.
"Saya melihat ini pasangan geopolitik. Tapi saya tidak anggap, saya pribadi siapapun pasangan saya, saya siap menang. Jadi siapapun lawan saya, saya siap kalahkan dia. Sejak awal sebelum bertarung saya harus pastikan sudah menang," kuncinya.
Mantan Kababinminvetcaddam XIV/Hasanuddin ini menilai, mayoritas partai mengeluarkan rekomendasi di akhir Juni atau awal Juli. Ia juga sudah menghadap ke sejumlah Ketum, Waketum, dan Sekjend.
"Perkiraan kita akhir Juli kita sudah deklarasi partai dan deklarasi pasangan. Mohon doanya saja. Ikhtiar kita ke kampung untuk membangun. Saya ingin mewakafkan diri saya, saya ingin membangun, mensejahterakan masyarakat," tandasnya.
Bakal Calon Bupati Luwu lainnya, Buhari Kahar juga mengincar Partai Demokrat. Ia juga siap menggandeng kader Demokrat, Devy Bijak sebagai bakal calon bupati.
"Saya berharap Demokrat bisa bersama kami. Dan saya siap bersama-sama dengan Devy, apalagi kan Devy mengincar 02 saja," kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Sasar Kampus, KPU Sulsel Gencar Sosialisasi Bahaya Politik Uang Jelang Pencoblosan
KPU Sulsel memberikan pencerahan kepada mahasiswa dan masyarakat umum mengenai bahaya politik uang, serta pentingnya menjaga netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, dan Polri.
Kamis, 21 Nov 2024 23:41
Sulsel
Amankan Pilkada 2024, Polres Maros Turunkan 286 Personel
Polres Maros menerjunkan 286 personel untuk mengamankan jalannya Pilkada 2024 pada 27 November pekan depan.
Kamis, 21 Nov 2024 16:26
Makassar City
Dorong Pemilihan Bermartabat, Karang Taruna Makassar Ingatkan Netralitas Penyelenggara
Karang Taruna Kota Makassar menggelar dialog di Kopizone, Makassar pada Rabu (20/11/2024). Dialog ini sebagai upaya untuk mengawal netralitas penyelenggara untuk Pilkada serentak yang bermartabat.
Rabu, 20 Nov 2024 16:50
Sulsel
Bawaslu Sulsel Rakor untuk Mantapkan Pengawasan Logistik Pilkada di Daerah
Bawaslu Sulsel menyelenggarakan Rapat Kordinasi Peningkatan Kapasitas SDM dengan tema "Strategi dan Manajemen Logistik dalam rangka pelaksanaan Pilkada Tahun 2024". Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Sallo Sengkang, Wajo selama tiga hari yakni pada 16 sampai 18 November 2024.
Minggu, 17 Nov 2024 20:29
Sulsel
Demokrat Sulsel Instruksikan Anggota DPRD Bentuk Desa Binaan sebagai Basis Suara
Partai Demokrat Sulsel menggelar orientasi anggota fraksi se-Sulawesi Selatan di Hotel Claro, Makassar. Kegiatan ini berlangsung selaman tiga hari yakni 14 sampai 16 November 2024.
Kamis, 14 Nov 2024 21:45
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Merajai 4 Survei Terpercaya, Aurama' Diprediksi Keluar Sebagai Pemenang Pilkada Gowa 2024