KPU Makassar Tetapkan 4 Paslon, Besok Pencabutan Nomor Urut Pilwalkot 2024

Tim Sindomakassar
Minggu, 22 Sep 2024 22:26
KPU Makassar Tetapkan 4 Paslon, Besok Pencabutan Nomor Urut Pilwalkot 2024
KPU Kota Makassar telah menetapkan empat pasangan calon (Paslon) yang bertarung di Pilwalkot 2024 pada Ahad (22/09/2024). Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - KPU Kota Makassar telah menetapkan empat pasangan calon (Paslon) yang bertarung di Pilwalkot 2024 di Hotel Claro Makassar Ahad (22/09/2024).

Koordinator Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM KPU Makassar, Muh Abdi Goncing mengatakan berdasarkan hasil penelitian terhadap dokumen administrasi para bakal pasangan calon, semuanya dinyatakan lengkap dan benar.

"Kemudian, pada masa tanggapan dan masukan masyarakat, untuk seluruh bakal pasangan calon dinyatakan nihil atau tidak ada tanggapan yang masuk ke KPU Kota Makassar, sehingga seluruh bakal pasangan calon dinyatakan memenuhi syarat," kata Abdi Goncing pada Ahad (22/09/2024).



"Olehnya itu, KPU Kota Makassar kemudian menetapkan bahwa seluruh bakal pasangan calon yang mendaftarkan diri dan telah melalui seluruh rangkaian proses tahapan pencalonan menjadi Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar pada Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024," sambungnya.

Keempat Paslon yang telah ditetapkan ialah Andi Seto Gadhista Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi, Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham.

Selanjutnya Indira Yusuf Ismail-Ilham Ari Fauzi Amir Uskara. Serta Muhammad Amri Arsyid-Abd Rahman Bando.



Abdi melanjutkan, selanjutnya KPU Makassar akan melakukan pengundian nomor urut untuk seluruh pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang telah resmi ditetapkan sebagai Pasangan Calon pada hari ini.

"InsyaAllah besok, tanggal 23 September 2023, pada pukul 14.00 Wita, bertempat di Hotel Claro Makassar," kuncinya.
(UMI)
Berita Terkait
Berita Terbaru