Forkopimda Maros Pantau Pelaksanaan Makan Siang Bergizi Gratis Hari Kedua
Selasa, 07 Jan 2025 13:25
Pemantauan pelaksanaan program makan siang bergizi gratis. Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
MAROS - Pelaksanaan program makan siang bergizi gratis di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan memasuki hari kedua, Selasa (7/1/2025).
Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Maros pun turun langsung memantau proses pengepakan makanan hingga penyaluran ke SD 24 Batangase.
Pantauan langsung di lapangan, tampak makanan bergizi ini dikepak dalam wadah plastik, bukan wadah stainless steel.
Menu yang disajikan, terdiri dari nasi, sayur tumis sawi, kacang panjang dan jagung, perkedel jagung dan ikan fillet.
Ketua DPRD Maros, Muhammad Gemilang Pagessa mengatakan, hingga saat ini proses penyaluran makanan siang bergizi masih berjalan lancar.
Dia pun menuturkan, saat ini pihak dapur umum masih terus melakukan peningkatan kualitas sesuai dengan standar Badan Gizi Nasional.
"Wadah plastik kami sudah tanyakan pada kepala dapurnya, memang standarnya itu stainless steel, namun untuk sementara masih menunggu barangnya datang, maka menggunakan bahan plastik dahulu yang bisa digunakan 1-2 kali," ujarnya.
Gemilang pun menilai makanan yang disediakan lengkap dan nampak menggiurkan.
"Menunya saya lihat enak dan diperhatikan nilai gizinya, bahkan untuk alergi makanan siswa sudah di data semua oleh kepala dapur," bebernya.
Ketua KNPI Maros ini menjelaskan, untuk minggu ini, penyaluran makan siang bergizi akan difokuskan di Kecamatan Mandai.
"Untuk sementara menyasar 10 sekolah, untuk wilayah pelosok belum ada juknisnya, sehingga kami masih fokus di Kecamatan Mandai," tutupnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Maros, Andi Davied Syamsuddin mengatakan, pihaknya menggelontorkan Rp2,5 miliar pada APBD 2025 untuk mendukung program makan siang gratis.
Dalam perencanaannya, anggaran tersebut diperuntukkan untuk seluruh sekolah SD di Kabupaten Maros.
“Walau jumlahnya belum tercukupi, kami masih menunggu teknis lebih lanjut penganggarannya, waktu kami menyusun, SMP belum dimasukkan,” terangnya.
Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Maros pun turun langsung memantau proses pengepakan makanan hingga penyaluran ke SD 24 Batangase.
Pantauan langsung di lapangan, tampak makanan bergizi ini dikepak dalam wadah plastik, bukan wadah stainless steel.
Menu yang disajikan, terdiri dari nasi, sayur tumis sawi, kacang panjang dan jagung, perkedel jagung dan ikan fillet.
Ketua DPRD Maros, Muhammad Gemilang Pagessa mengatakan, hingga saat ini proses penyaluran makanan siang bergizi masih berjalan lancar.
Dia pun menuturkan, saat ini pihak dapur umum masih terus melakukan peningkatan kualitas sesuai dengan standar Badan Gizi Nasional.
"Wadah plastik kami sudah tanyakan pada kepala dapurnya, memang standarnya itu stainless steel, namun untuk sementara masih menunggu barangnya datang, maka menggunakan bahan plastik dahulu yang bisa digunakan 1-2 kali," ujarnya.
Gemilang pun menilai makanan yang disediakan lengkap dan nampak menggiurkan.
"Menunya saya lihat enak dan diperhatikan nilai gizinya, bahkan untuk alergi makanan siswa sudah di data semua oleh kepala dapur," bebernya.
Ketua KNPI Maros ini menjelaskan, untuk minggu ini, penyaluran makan siang bergizi akan difokuskan di Kecamatan Mandai.
"Untuk sementara menyasar 10 sekolah, untuk wilayah pelosok belum ada juknisnya, sehingga kami masih fokus di Kecamatan Mandai," tutupnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Maros, Andi Davied Syamsuddin mengatakan, pihaknya menggelontorkan Rp2,5 miliar pada APBD 2025 untuk mendukung program makan siang gratis.
Dalam perencanaannya, anggaran tersebut diperuntukkan untuk seluruh sekolah SD di Kabupaten Maros.
“Walau jumlahnya belum tercukupi, kami masih menunggu teknis lebih lanjut penganggarannya, waktu kami menyusun, SMP belum dimasukkan,” terangnya.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
Dianggap Sejahtera, 500 Keluarga Penerima Manfaat PKH di Maros Dihapus
Sebanyak 500 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Maros dihapus dari daftar penerima bantuan sosial sepanjang 2025.
Kamis, 08 Jan 2026 17:45
Sulsel
Istri Bupati Maros Dilantik Jadi Sekretaris Dinas Kesehatan
Hari kedua masuk kerja di tahun 2026, Pemerintah Kabupaten Maros melakukan rotasi pejabat melalui mutasi dan pelantikan untuk mengisi sejumlah jabatan yang sebelumnya kosong.
Senin, 05 Jan 2026 13:17
Sulsel
Maros Perkuat Konektivitas Wilayah Lewat Pembangunan Jalan dan Jembatan Strategis
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros meresmikan sejumlah proyek infrastruktur jalan dan jembatan yang tersebar di beberapa kecamatan.
Minggu, 04 Jan 2026 20:14
Sulsel
Sempat Viral, Siswa Sekolah Kolong di Tompobulu Kini Miliki Gedung Belajar
Niat Bupati Maros meresmikan bangunan sekolah kolong di dusun Bara yang sempat viral, akhirnya kandas. Di perjalanan, Chaidir Syam dan rombongan dicegat air bah yang sangat deras.
Minggu, 04 Jan 2026 12:21
Sulsel
Tertinggi Dalam Sejarah, Capaian PAD Maros Tembus Rp329 Miliar
Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Maros tahun 2025 mencatatkan capaian tertinggi sepanjang sejarah pengelolaan keuangan daerah.
Minggu, 04 Jan 2026 11:50
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
William Sebut Pilkada Lewat DPRD Rawan Praktik Transaksional
2
Pelantikan Pejabat Baru, Pemkab Bantaeng Dorong Percepatan Program
3
Pemkot Makassar–BBPOM Perkuat Pengawasan Obat dan Makanan
4
Provinsi Sulsel Masuk 3 Besar Nasional Soal Ketertiban Umum
5
Hadirkan Ustaz Das’ad Latif, UMI Gelar Zikir Bersama dan Perayaan Isra Mikraj
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
William Sebut Pilkada Lewat DPRD Rawan Praktik Transaksional
2
Pelantikan Pejabat Baru, Pemkab Bantaeng Dorong Percepatan Program
3
Pemkot Makassar–BBPOM Perkuat Pengawasan Obat dan Makanan
4
Provinsi Sulsel Masuk 3 Besar Nasional Soal Ketertiban Umum
5
Hadirkan Ustaz Das’ad Latif, UMI Gelar Zikir Bersama dan Perayaan Isra Mikraj