Mendaftar Caleg Provinsi, Andi Patarai Amir Diantar Wabup Maros
Najmi S Limonu
Senin, 01 Mei 2023 15:52
Andi Patarai Amir (kiri) menyerahkan berkas pencalonannya sebagai caleg provinsi di Kantor DPD I Golkar Sulsel, Senin (1/5/2023). Foto: SINDO Makassar/Najmi S Limonu
MAKASSAR - Politisi senior Golkar asal Maros H Andi Patarai Amir menunjukkan keseriusannya bertarung pada pemilihan anggota legislatif provinsi 2024. Hari ini, ia resmi mendaftar sebagai calon anggota legislatif (caleg) di Kantor DPD I Golkar Sulsel.
Saat mendaftar, Patarai Amir diantar langsung Wakil Bupati Maros Hj Suhartina Bohari, yang juga Ketua DPD II Golkar Maros. Pendaftaran caleg provinsi di Golkar Sulsel akan berlangsung mulai 1 sampai 10 Mei.
Patarai Amir bersama Suhartina Bohari diterima langsung Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Sulsel La Kama Wiyaka.
"Hari ini saya mendaftar di Kantor Golkar Provinsi diantar langsung oleh Ibu Ketua DPD II Golkar Maros. Ini adalah hari pertama pembukaan pendaftaran dan selanjutnya akan melengkapi berkas yang diperlukan,” ujar Patarai yang kini menjabat Ketua DPRD Maros.
Patarai memutuskan naik kelas dari DPRD kabupaten ke DPRD provinsi setelah melalui pertimbangan yang matang. Apalagi dirinya telah menjabat sebagai anggota DPRD Maros selama 3 periode.
“Saya sudah di DPRD Maros selama 15 tahun atau 3 periode. Saya rasa itu sudah cukup pengalaman saya di DPRD Maros, saatnya kita memberi kesempatan kepada kader lain dan kader yang lebih mudah untuk berbuat di DPRD Maros dan tentu saya bisa berbuat lebih banyak lagi di DPRD provinsi,” papar pria asal Mallawa ini.
Patarai menyebut keputusannya untuk maju juga mendapat dukungan dari Ketua Golkar Maros. Terbukti dengan ikutnya Suhartina mengantar Patarai Amir untuk mendaftar.
Sementara itu, Suhartina Bohari mengatakan, pihaknya mengantar pendaftaran Patarai Amir sebagai bentuk dukungan terhadap kader Golkar Maros yang akan maju di Pileg tingkat provinsi.
“Untuk Golkar Maros ada dua orang yang kita dorong maju di provinsi, selain Patarai Amir juga ada Indra Ispar. Kan semakin banyak kader daerah yang terpilih di provinsi tentu semakin bagus,” bebernya.
Suhartina menyebut selama ini anggota DPRD perwakilan Maros hanya satu padahal potensi kader daerah asal Maros bisa lebih dari itu.
“Memungkinkan lima orang kader Maros bisa duduk di DPRD Provinsi sehingga kami tentu mendukung penuh jika ada kader Golkar asal Maros yang mau maju di DPRD Provinsi,” pungkasnya.
Saat mendaftar, Patarai Amir diantar langsung Wakil Bupati Maros Hj Suhartina Bohari, yang juga Ketua DPD II Golkar Maros. Pendaftaran caleg provinsi di Golkar Sulsel akan berlangsung mulai 1 sampai 10 Mei.
Patarai Amir bersama Suhartina Bohari diterima langsung Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Golkar Sulsel La Kama Wiyaka.
"Hari ini saya mendaftar di Kantor Golkar Provinsi diantar langsung oleh Ibu Ketua DPD II Golkar Maros. Ini adalah hari pertama pembukaan pendaftaran dan selanjutnya akan melengkapi berkas yang diperlukan,” ujar Patarai yang kini menjabat Ketua DPRD Maros.
Patarai memutuskan naik kelas dari DPRD kabupaten ke DPRD provinsi setelah melalui pertimbangan yang matang. Apalagi dirinya telah menjabat sebagai anggota DPRD Maros selama 3 periode.
“Saya sudah di DPRD Maros selama 15 tahun atau 3 periode. Saya rasa itu sudah cukup pengalaman saya di DPRD Maros, saatnya kita memberi kesempatan kepada kader lain dan kader yang lebih mudah untuk berbuat di DPRD Maros dan tentu saya bisa berbuat lebih banyak lagi di DPRD provinsi,” papar pria asal Mallawa ini.
Patarai menyebut keputusannya untuk maju juga mendapat dukungan dari Ketua Golkar Maros. Terbukti dengan ikutnya Suhartina mengantar Patarai Amir untuk mendaftar.
Sementara itu, Suhartina Bohari mengatakan, pihaknya mengantar pendaftaran Patarai Amir sebagai bentuk dukungan terhadap kader Golkar Maros yang akan maju di Pileg tingkat provinsi.
“Untuk Golkar Maros ada dua orang yang kita dorong maju di provinsi, selain Patarai Amir juga ada Indra Ispar. Kan semakin banyak kader daerah yang terpilih di provinsi tentu semakin bagus,” bebernya.
Suhartina menyebut selama ini anggota DPRD perwakilan Maros hanya satu padahal potensi kader daerah asal Maros bisa lebih dari itu.
“Memungkinkan lima orang kader Maros bisa duduk di DPRD Provinsi sehingga kami tentu mendukung penuh jika ada kader Golkar asal Maros yang mau maju di DPRD Provinsi,” pungkasnya.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
Didampingi Anggota DPRD Hj Megawati, Abang Fauzi Gerebek Pasar Terbesar di Lutra
Calon Bupati nomor urut 4, Muhammad Fauzi kembali melakukan gerebek pasar, Kamis (21/11/2024) pagi. Didampingi Anggota DPRD Lutra Hj Megawati Jamal, Abang Fauzi mendatangi Pasar Sentral Masamba.
Kamis, 21 Nov 2024 09:57
Sulsel
Tim Fauzi-Ajie Optimistis Menang di Atas 50 Persen di Malangke Raya
Tim pasangan calon (paslon) nomor urut 4, Muhammad Fauzi-Ajie Saputra optimistis mampu mendulang suara di atas 50 persen di dua kecamatan yakni Malangke dan Malangke Barat (Malangke Raya) pada Pilkada Luwu Utara 27 November mendatang.
Selasa, 19 Nov 2024 19:28
Sulsel
NH Rayakan Tasyukuran Lolos DPR RI Bersama Puluhan Ribu Warga Parepare
Anggota DPR RI Dapil Sulsel 2, HAM Nurdin Halid menggelar tasyakuran di Lapangan Andi Makkasau, Parepare pada Ahad (17/11/2024) malam.
Minggu, 17 Nov 2024 22:54
Makassar City
Soliditas Kader Terjaga di HUT ke-60 Golkar, Munafri Minta Menangkan Pilwali & Pilgub
Ketua DPD II Golkar Kota Makassar, juga calon Wali Kota 2024, Munafri Arifuddin meyakini kader Golkar di tingkat DPD II dan DPD I tetap solid memenangkan Pilkada serentak 2024.
Sabtu, 16 Nov 2024 13:28
News
Ketua Golkar Sulsel: Karakter Andalan Hati Cocok Lanjutkan Pembangunan Sulsel
Ketua DPD I Partai Golkar Sulsel, Taufan Pawe, menegaskan komitmen Golkar untuk mendukung penuh pasangan calon gubernur dan wakil gubernur, Andi Sudirman Sulaiman dan Fatmawati Rusdi (Andalan Hati)
Rabu, 13 Nov 2024 12:47
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
5
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
2
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
5
Tim Hukum Resmi Laporkan Pendukung Lawan yang Rusak Mobil Uji Nurdin ke Polisi