Wapres Buka Rakernas Apkasi 2023, Adnan: Berjalan Sesuai Harapan
Herni Amir
Jum'at, 21 Jul 2023 14:14
Bupati Gowa Adnan Purtichta Ichsan (kanan) saat pembukaan Rakernas Apkasi 2023 di Tangerang. Foto: Istimewa
TANGERANG - Asosiasi Pemerintah Seluruh Indonesia (Apkasi) menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XV dan Otonomi Expo 2023, di Nusantara Hall, ICE BSD, Kabupaten Tangerang, kemarin . Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin hadir langsung membuka kegiatan ini.
Rakernas dengan tema "Kesiapan Daerah dalam Menghadapi Pemilu Serentak Tahun 2024" ini disambut baik Sekretaris Jenderal Apkasi yang juga Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan. Ia hadir mendampingi Ketua Apkasi yang juga Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan.
"Rakernas berjalan dengan baik. Materi pada Rakernas inipun dibawakan langsung para menteri yaitu Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi sehingga pelaksanaannya sudah sesuai dengan harapan kita," ungkap Adnan.
8 Fraksi DPRD Gowa Setujui Pembahasan Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022
Sementara itu, Ketua Umum Apkasi Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengungkapkan, salah satu fokus pembahasan Rakernas Apkasi XV ini adalah upaya pemerintah untuk mencari sumber pendapatan, selain penambahan dana dari pusat melalui DAU dan DAK, salah satunya adalah melalui perdagangan dan investasi.
“Sebagai bentuk peran dan fungsi Apkasi dalam memfasilitasi peningkatan kapasitas anggotanya, termasuk memfasilitasi kebangkitan perekonomian anggotanya, Apkasi telah melaksanakan sejumlah forum bisnis yang mempertemukan pemerintah daerah dengan para buyer dan investor potensial,” ungkap Sutan Riska.
Di sela-sela pembukaan Rakernas, Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin menegaskan kepada para bupati se-Indonesia guna mewujudkan otonomi daerah yang bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah kabupaten diharapkan dapat terus meningkatkan gagasan dan langkah inovatif, baik pada tataran kebijakan maupun penggunaan anggaran yang tepat guna, sehingga pertumbuhan ekonomi daerah yang inklusif dan berkelanjutan dapat terwujud.
“Pastikan implementasi program dan anggaran yang efektif dan akuntabel hingga di tingkat kecamatan, kelurahan dan desa, sebagai ujung tombak perangkat pemerintah yang berhubungan langsung dengan masyarakat,” tegas Wapres.
Wapres meminta pemerintah kabupaten untuk fokus kepada komoditas-komoditas unggulan dari hulu ke hilir secara terpadu serta memperkuat peluang di bidang ekonomi dan keuangan syariah.
“Kontribusi kabupaten dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah akan turut menentukan keberhasilan kita dalam mewujudkan visi menjadi Pusat Halal Dunia pada tahun 2024,” tegas Ma'ruf Amin.
Pembukaan Rakernas XV Apkasi dan Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2023 turut dihadiri Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, dan Pj. Gubernur Banten Al Muktabar.
Sementara dari Pemerintah Kabupaten Gowa turut hadir Sekretaris Daerah Kamsina, Ketua Dekranasda Kabupaten Gowa Priska Paramita Adnan bersama sejumlah Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Gowa.
Rakernas dengan tema "Kesiapan Daerah dalam Menghadapi Pemilu Serentak Tahun 2024" ini disambut baik Sekretaris Jenderal Apkasi yang juga Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan. Ia hadir mendampingi Ketua Apkasi yang juga Bupati Dharmasraya Sutan Riska Tuanku Kerajaan.
"Rakernas berjalan dengan baik. Materi pada Rakernas inipun dibawakan langsung para menteri yaitu Menteri Kordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Menteri Dalam Negeri, Menteri Keuangan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi sehingga pelaksanaannya sudah sesuai dengan harapan kita," ungkap Adnan.
8 Fraksi DPRD Gowa Setujui Pembahasan Ranperda Pertanggungjawaban APBD 2022
Sementara itu, Ketua Umum Apkasi Sutan Riska Tuanku Kerajaan mengungkapkan, salah satu fokus pembahasan Rakernas Apkasi XV ini adalah upaya pemerintah untuk mencari sumber pendapatan, selain penambahan dana dari pusat melalui DAU dan DAK, salah satunya adalah melalui perdagangan dan investasi.
“Sebagai bentuk peran dan fungsi Apkasi dalam memfasilitasi peningkatan kapasitas anggotanya, termasuk memfasilitasi kebangkitan perekonomian anggotanya, Apkasi telah melaksanakan sejumlah forum bisnis yang mempertemukan pemerintah daerah dengan para buyer dan investor potensial,” ungkap Sutan Riska.
Di sela-sela pembukaan Rakernas, Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin menegaskan kepada para bupati se-Indonesia guna mewujudkan otonomi daerah yang bermanfaat bagi masyarakat, pemerintah kabupaten diharapkan dapat terus meningkatkan gagasan dan langkah inovatif, baik pada tataran kebijakan maupun penggunaan anggaran yang tepat guna, sehingga pertumbuhan ekonomi daerah yang inklusif dan berkelanjutan dapat terwujud.
Baca Juga: DPRD Sulsel Desak Pemkab dan Pompengan Segera Penyerahan Aset untuk Perbaiki Jembatan Rusak di Gowa
“Pastikan implementasi program dan anggaran yang efektif dan akuntabel hingga di tingkat kecamatan, kelurahan dan desa, sebagai ujung tombak perangkat pemerintah yang berhubungan langsung dengan masyarakat,” tegas Wapres.
Wapres meminta pemerintah kabupaten untuk fokus kepada komoditas-komoditas unggulan dari hulu ke hilir secara terpadu serta memperkuat peluang di bidang ekonomi dan keuangan syariah.
“Kontribusi kabupaten dalam pengembangan ekonomi dan keuangan syariah akan turut menentukan keberhasilan kita dalam mewujudkan visi menjadi Pusat Halal Dunia pada tahun 2024,” tegas Ma'ruf Amin.
Pembukaan Rakernas XV Apkasi dan Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2023 turut dihadiri Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri, dan Pj. Gubernur Banten Al Muktabar.
Sementara dari Pemerintah Kabupaten Gowa turut hadir Sekretaris Daerah Kamsina, Ketua Dekranasda Kabupaten Gowa Priska Paramita Adnan bersama sejumlah Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Gowa.
(MAN)
Berita Terkait
News
Pertamina Ikut Sukseskan Kunker RI 2 di Toraja Lewat Ketersediaan BBM & LPG
Kunjungan Wakil Presiden Republik Indonesia (RI 2), Gibran Rakabuming Raka, ke wilayah Toraja dalam rangka acara Persekutuan Gereja Seluruh Indonesia berjalan lancar dan sukses.
Jum'at, 22 Nov 2024 13:15
Sulsel
Menteri Desa dan PDT Puji Inovasi Kampung Rewako Biringala Kareba
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, didampingi Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni dan Sekretaris Daerah Andy Azis menerima kunjungan kerja Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal RI, Yandri Susanto di Desa Biringala, Kecamatan Barombong, Senin (18/11).
Selasa, 19 Nov 2024 10:01
Sulsel
Pemkab Gowa Persembahkan Pesta Rakyat Bagi Masyarakat di HJG ke-704 Tahun
Sebagai penutup dari Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 Tahun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menggelar pesta rakyat yang diperuntukkan bagi seluruh masyarakat. Kegiatan ini dipusatkan di Taman Sultan Hasanuddin, Minggu (17/11) malam.
Senin, 18 Nov 2024 11:12
Sulsel
HJG ke-704, Pj Gubernur Puji Strategi Adnan-Kio Kembangkan Sektor Ekonomi
Momentum Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 tahun ini menunjukkan berbagai capaian dan prestasi yang sangat baik.
Minggu, 17 Nov 2024 16:57
Sulsel
Cimory Dairyland di Parangloe Diyakini Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Gowa
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan bersama Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni melihat langsung Trial Opening atau uji coba Cimory Dairyland Gowa.
Minggu, 17 Nov 2024 08:21
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
3
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
4
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
5
Ratusan Jemaah Majelis Taklim di Makassar Zikir untuk Kemenangan Munafri-Aliyah
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
2
Survei Terakhir Pilkada Tana Toraja: Elektabilitas Zadrak-Erianto 64,50%, Sulit Dikejar Lawan
3
Adnan Purichta Ichsan Tegaskan Sikap Dukung Husniah-Darmawangsyah
4
Bawaslu Telusuri Video Viral Pemdes Rinjani Siapkan Konsumsi Diduga untuk Kampanye Budiman-Akbar
5
Ratusan Jemaah Majelis Taklim di Makassar Zikir untuk Kemenangan Munafri-Aliyah