Ikut Pileg 2024, Enam Kepala Desa di Luwu Timur Mengundurkan Diri

fitra budin
Senin, 31 Jul 2023 18:11
Ikut Pileg 2024, Enam Kepala Desa di Luwu Timur Mengundurkan Diri
Ilustrasi. Foto: Istimewa
Comment
Share
LUWU TIMUR - Enam kepala desa di Kabupaten Luwu Timur secara resmi mengundurkan diri dari jabatannya. Pengunduran mereka disahkan dalam surat Keputusan Bupati Luwu Timur nomor 226/D.02/VII/TAHUN 2023.

Keenam kepala desa ini memilih untuk melepaskan jabatan mereka dengan tujuan untuk mencalonkan diri dan bersaing dalam Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Luwu Timur Halsen, mengonfirmasi bahwa pengunduran diri keenam kepala desa karena pencalonan sebagai calon legislatif (caleg).



"Surat keputusan (SK) yang mengizinkan pengunduran diri mereka sudah dikeluarkan," ujarnya, Senin (31/7/2023).

Dari keenam kepala desa yang melepaskan jabatan kata Halsen, tiga di antaranya masih memiliki masa jabatan hingga 2025, sementara tiga lainnya akan berakhir tahun ini.

Berikut keenam kepala desa yang mengundurkan diri beserta masa jabatan masing-masing:



1. Anwar, Kepala Desa Wonorejo Timur, Kecamatan Mangkutana, masa jabatan 2019-2025.

2. Muhammad Iwan, Kepala Desa Lamaeto, Kecamatan Angkona, masa jabatan 2019-2025.

3. Andi Wahyuddin, Kepala Desa Lakawali Pantai, Kecamatan Malili, masa jabatan 2017-2023.

4. Muzakir Laiming, Kepala Desa Balantang, Kecamatan Malili, masa jabatan 2017-2023.

5. Andi Ahmad, Kepala Desa Ledu-Ledu, Kecamatan Wasuponda, masa jabatan 2019-2025.

6. Jihadin Paruge, Kepala Desa Sorowako, Kecamatan Nuha, masa jabatan 2017-2023.
(MAN)
Berita Terkait
Berita Terbaru