Andi Tenri Uji Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Barombong

Kamis, 13 Mar 2025 07:35
Andi Tenri Uji Siap Perjuangkan Aspirasi Masyarakat Barombong
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Andi Tenri Uji Idris melakukan reses di Barombong. Foto: Istimewa
Comment
Share
MAKASSAR - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar, Andi Tenri Uji Idris mendapat pujian dari masyarakat Barombong.

Menurut mereka, Besti sapaan akrab Andi Tenri sukses menyembatangi aspirasi masyarakat untuk sampai ke pemerintah.

Tokoh Masyarakat Barombong, Karaeng Nai menyampaikan terima kasih atas kerja keras Andi Tenri agar mewujudkan keinginan masyarakat bisa punya pasar rapi dan tertata.

"Pada reses pertama kami meminta agar Barombong bisa punya pasar. Dan alhamdulillah lewat Besti, keinginan tersebut direspon dinas terkait dan akan ditindaklanjuti di Barombong," kata Karaeng Nai saat menghadiri Reses Kedua Masa Sidang Kedua Andi Tenri Uji, Selasa (12/3/25).

Namun, masyarakat berharap agar Besti sebagai anggota dewan bisa membantu mempercepat pembangunan pasar di wilayah Barombong.

Selain pasar, warga Barombong juga meminta perbaikan drainase untuk mencegah banjir di kemudian hari.

"Barombong, khususnya Timbuseng kekurangan drainase. Apalagi saat ini banyak perumahan yang tidak punya selokan," tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Andi Tenri Uji mengatakan siap memperjuangkan hak-hak masyarakat di Barombong.

"Saya berjanji akan bekerja untuk perjuangkan Barombong bisa punya pasar bagus dan drainase," kata Andi Tenri.

Olehnya, Besti meminta agar masyarakat bisa berjalan bersama DPRD guna menindaklanjuti segala keluhan yang ada masyarakat.
(UMI)
Berita Terkait
DPRD Usul Pemilihan Ketua RT/RW se-Kota Makassar Ditunda
Makassar City
DPRD Usul Pemilihan Ketua RT/RW se-Kota Makassar Ditunda
DPRD Kota Makassar menggelar Rapat Pemilihan RT/RW serentak bersama lurah, camat, dan Bagian Pemberdayaan Masyarakat (BPM), di Kantor Perumnas Regional VII, Jalan Hertasning, Selasa (25/11/2025).
Selasa, 25 Nov 2025 18:39
DPRD Makassar Minta Pemerintah Kota Benahi Layanan Publik
Makassar City
DPRD Makassar Minta Pemerintah Kota Benahi Layanan Publik
DPRD Kota Makassar menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Laporan Hasil Reses masa sidang pertama tahun 2025–2026 di Ruang Sipakalebbi, Kantor Balai Kota Makassar, Senin (24/11/2025).
Selasa, 25 Nov 2025 05:38
Hasto Yakin Duet ARW dan Danny Pomanto Bisa Bawa PDIP Sulsel Berjaya di Pemilu 2029
Sulsel
Hasto Yakin Duet ARW dan Danny Pomanto Bisa Bawa PDIP Sulsel Berjaya di Pemilu 2029
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, memberikan sinyal kuat mengenai mengemukanya duet Ridwan Andi Wittiri dan Mantan Wali Kota Makassar, Mohammad Ramdhan “Danny” Pomanto, sebagai kekuatan baru PDIP di Sulawesi Selatan.
Senin, 24 Nov 2025 15:13
APBD 2026 Kota Makassar Rp5,1 Triliun, Menyusut Hampir 9 Persen
Makassar City
APBD 2026 Kota Makassar Rp5,1 Triliun, Menyusut Hampir 9 Persen
Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama DPRD bergerak cepat menuntaskan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun 2026.
Senin, 17 Nov 2025 20:34
Berkaca Kasus Bilqis, Legislator Basdir Serukan Waspada Keamanan Anak
Makassar City
Berkaca Kasus Bilqis, Legislator Basdir Serukan Waspada Keamanan Anak
Anggota DPRD Kota Makassar, Basdir, menegaskan pentingnya penguatan pengawasan dan kewaspadaan bersama setelah kepolisian berhasil mengungkap kasus penculikan Bilqis, anak yang sempat hilang 6 hari
Selasa, 11 Nov 2025 10:09
Berita Terbaru