58 Ribu Keluarga di Kabupaten Gowa Mulai Terima Bantuan Cadangan Pangan
Herni Amir
Selasa, 12 Sep 2023 15:03
Pelepasan truk pengangkut bantuan cadangan pangan di Kantor Halaman Bupati Gowa. Foto: SINDO Makassar/Herni Amir
GOWA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa bersama Perum Bulog Makassar mulai melakukan penyaluran bantuan cadangan pangan tahap II berupa beras kepada 58.773 kelompok penerima manfaat (KPM) di Halaman Kantor Bupati Gowa, Senin (11/9/2023).
Bantuan cadangan pangan ini diberikan pemerintah sebagai upaya dalam mengatasi kekeringan akibat El Nino yang berdampak terhadap produksi pertanian.
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengatakan situasi saat ini sedikit mengkhawatirkan. Pasalnya El Nino yang memicu terjadinya kekeringan berdampak pada produksi pertanian sehingga jauh mengalami penurunan termasuk beras.
"Saat ini cadangan beras pemerintah sekitar 58 persen berdasarkan hasil identifikasi yang dikeluarkan oleh badan pangan. Sehingga berdasarkan instruksi presiden maka hari ini kita melakukan penyaluran cadangan beras sampai tiga bulan ke depan (Desember)," ungkapnya.
Apabila hal ini berlanjut kata Adnan, seluruh pemerintah provinsi hingga kabupaten/kota diminta melalui APBD dan Biaya Tak Terduga (BTT) untuk menambahkan bantuan beras agar diberikan kepada masyarakat kita di wilayah masing-masing.
Tak hanya itu, pihaknya juga akan mengidentifikasi lokasi pertanian yang bisa meningkatkan produksinya, begitupun lokasi atau lahan yang terjadi kekeringan untuk membuat sumur bor bekerja sama dengan TNI.
Baca juga: Tok! Kabupaten Gowa Miliki Perda Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin
"Nanti kita kerja sama dengan TNI, karena dan ada program dari Angkatan Darat dan Divisi Kostrad untuk pembuatan sumur bor memakai BTT di lokasi-lokasi yang terdapat kekeringan esktrim," jelas orang nomor satu di Gowa ini.
Bupati Adnan meminta SKPD terkait untuk mengawal penyaluran tersebut agar tepat sasaran sekaligus dilakukan pendampingan oleh Kejari sehingga penyaluran berjalan dengan baik.
"Kita akan lihat datanya apakah ini sudah mencukupi kepada KPM yang mendapatkan penyaluran, kalau memang masih terjadi kekurangan pemerintah siap menambahnya memakai BTT dan APBD Kabupaten Gowa, sehingga semuanya bisa mendapatkan penyaluran bantuan, sehingga kekeringan yang kita khawatirkan tidak terlalu dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat kita yang ada di wilayah kabupaten Gowa," harap Sekjen APKASI ini.
Pemimpin Cabang Perum Bulog Makassar, Karmila Hasmin Marunta mengatakan, penyaluran hari ini diperuntukkan bagi Kecamatan Somba Opu yang nantinya akan berlanjut kepada kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Gowa.
"Khusus hari ini kita salurkan ke Somba Opu sebanyak 5.124 KPM atau 51.240 kg karena setiap KPM akan mendapatkan 10 kg perbulannya," ungkapnya.
Adapun total KPM yang menerima penyaluran bantuan ini sebanyak 58.773 KPM dengan total beras 587.730 kg, dimana setiap bulannya seluruh KPM terdaftar akan menerima bantuan cadangan beras sebanyak 10 kg.
Bantuan cadangan pangan ini diberikan pemerintah sebagai upaya dalam mengatasi kekeringan akibat El Nino yang berdampak terhadap produksi pertanian.
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan mengatakan situasi saat ini sedikit mengkhawatirkan. Pasalnya El Nino yang memicu terjadinya kekeringan berdampak pada produksi pertanian sehingga jauh mengalami penurunan termasuk beras.
"Saat ini cadangan beras pemerintah sekitar 58 persen berdasarkan hasil identifikasi yang dikeluarkan oleh badan pangan. Sehingga berdasarkan instruksi presiden maka hari ini kita melakukan penyaluran cadangan beras sampai tiga bulan ke depan (Desember)," ungkapnya.
Apabila hal ini berlanjut kata Adnan, seluruh pemerintah provinsi hingga kabupaten/kota diminta melalui APBD dan Biaya Tak Terduga (BTT) untuk menambahkan bantuan beras agar diberikan kepada masyarakat kita di wilayah masing-masing.
Tak hanya itu, pihaknya juga akan mengidentifikasi lokasi pertanian yang bisa meningkatkan produksinya, begitupun lokasi atau lahan yang terjadi kekeringan untuk membuat sumur bor bekerja sama dengan TNI.
Baca juga: Tok! Kabupaten Gowa Miliki Perda Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin
"Nanti kita kerja sama dengan TNI, karena dan ada program dari Angkatan Darat dan Divisi Kostrad untuk pembuatan sumur bor memakai BTT di lokasi-lokasi yang terdapat kekeringan esktrim," jelas orang nomor satu di Gowa ini.
Bupati Adnan meminta SKPD terkait untuk mengawal penyaluran tersebut agar tepat sasaran sekaligus dilakukan pendampingan oleh Kejari sehingga penyaluran berjalan dengan baik.
"Kita akan lihat datanya apakah ini sudah mencukupi kepada KPM yang mendapatkan penyaluran, kalau memang masih terjadi kekurangan pemerintah siap menambahnya memakai BTT dan APBD Kabupaten Gowa, sehingga semuanya bisa mendapatkan penyaluran bantuan, sehingga kekeringan yang kita khawatirkan tidak terlalu dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat kita yang ada di wilayah kabupaten Gowa," harap Sekjen APKASI ini.
Pemimpin Cabang Perum Bulog Makassar, Karmila Hasmin Marunta mengatakan, penyaluran hari ini diperuntukkan bagi Kecamatan Somba Opu yang nantinya akan berlanjut kepada kecamatan lainnya yang ada di Kabupaten Gowa.
"Khusus hari ini kita salurkan ke Somba Opu sebanyak 5.124 KPM atau 51.240 kg karena setiap KPM akan mendapatkan 10 kg perbulannya," ungkapnya.
Adapun total KPM yang menerima penyaluran bantuan ini sebanyak 58.773 KPM dengan total beras 587.730 kg, dimana setiap bulannya seluruh KPM terdaftar akan menerima bantuan cadangan beras sebanyak 10 kg.
(MAN)
Berita Terkait
Sulsel
Menteri Desa dan PDT Puji Inovasi Kampung Rewako Biringala Kareba
Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan, didampingi Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni dan Sekretaris Daerah Andy Azis menerima kunjungan kerja Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal RI, Yandri Susanto di Desa Biringala, Kecamatan Barombong, Senin (18/11).
Selasa, 19 Nov 2024 10:01
Sulsel
Pemkab Gowa Persembahkan Pesta Rakyat Bagi Masyarakat di HJG ke-704 Tahun
Sebagai penutup dari Puncak Peringatan Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 Tahun, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa menggelar pesta rakyat yang diperuntukkan bagi seluruh masyarakat. Kegiatan ini dipusatkan di Taman Sultan Hasanuddin, Minggu (17/11) malam.
Senin, 18 Nov 2024 11:12
Sulsel
HJG ke-704, Pj Gubernur Puji Strategi Adnan-Kio Kembangkan Sektor Ekonomi
Momentum Hari Jadi Gowa (HJG) ke-704 tahun ini menunjukkan berbagai capaian dan prestasi yang sangat baik.
Minggu, 17 Nov 2024 16:57
Sulsel
Cimory Dairyland di Parangloe Diyakini Tingkatkan Kunjungan Wisatawan ke Gowa
Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan bersama Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni melihat langsung Trial Opening atau uji coba Cimory Dairyland Gowa.
Minggu, 17 Nov 2024 08:21
Sulsel
Tujuh Fraksi DPRD Gowa Setuju RAPBD 2025 Segera Dibahas
Tujuh Fraksi DPRD Kabupaten Gowa menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2025 dibahas ke tahap selanjutnya sesuai mekanisme yang ada.
Kamis, 14 Nov 2024 17:15
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
3
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
4
Warga Jeneponto Ditabrak Mobil, Tim Sarif-Qalby Siap Tanggung Biaya Pengobatan
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada