Natsir Ali Ajak Demokrat Rasakan Kemenangan di Pilkada Selayar 2024
Ahmad Muhaimin
Senin, 27 Mei 2024 22:46
Bakal Calon Bupati Kepulauan Selayar, Muh Natsir Ali usai melakukan fit and proper test Demokrat di Hotel Claro Makassar. Foto: Muhaimin
MAKASSAR - Bakal Calon Bupati Kepulauan Selayar, Muh Natsir Ali ingin membangun koalisi gemuk di Pilkada 2024. Menurutnya semakin banyak parpol, kemenangan juga makin besar.
Natsir sudah mengantongi dukungan Golkar yang memiliki 9 kursi. Namun ia masih mencoba mendekati Demokrat yang hanya 1 kursi. Sementara syarat mengusung hanya 5 kursi di Pilkada.
“Iya sepertinya memang begitu (koalisi besar). Karena masing-masing partai juga memiliki militan dan militan itu diharapkan bisa bergabung bersama kami,” kata Natsir usai mengikuti fit and proper test Demokrat di Hotel Claro Makassar, Senin (27/05/2024).
Di sisi lain, Natsir ingin mengajak Partai Demokrat menang di Pilkada Selayar 2024. Sebab selama ini, partai berlambang mercy itu belum sekalipun merasakan kemenangan.
"Sudah tiga kali Pilkada di Selayar, Demokrat belum pernah menang. Makanya kami mengajak Demokrat untuk bisa menang bersama kami," ujarnya.
Dia menuturkan, cita-cita membangun koalisi besar di Pilkada Kepulauan Selayar merupakan perintah Golkar. Ia juga siap menghadapi Pilkada dengan skema apa saja, baik head to head atau lebih.
“Kita juga diminta oleh Partai Golkar untuk membangun koalisi agar bisa menjadi koalisi Indonesia maju. Ini kan sudah diatur oleh Allah, kita tidak terlalu pusing, santai saja,” bebernya.
Adik Bupati Kepulauan Selayar, Muh Basli ini mengaku tak ingin buru-buru menentukan wakil. Sekali pun banyak figur yang meminta berpasangan dengannya.
"Ini kan politik bisa saja berubah kapan saja. Jadi kami akan umumkan sebelum pendaftaran ke KPU,” jelasnya.
Natsir sudah mengantongi dukungan Golkar yang memiliki 9 kursi. Namun ia masih mencoba mendekati Demokrat yang hanya 1 kursi. Sementara syarat mengusung hanya 5 kursi di Pilkada.
“Iya sepertinya memang begitu (koalisi besar). Karena masing-masing partai juga memiliki militan dan militan itu diharapkan bisa bergabung bersama kami,” kata Natsir usai mengikuti fit and proper test Demokrat di Hotel Claro Makassar, Senin (27/05/2024).
Di sisi lain, Natsir ingin mengajak Partai Demokrat menang di Pilkada Selayar 2024. Sebab selama ini, partai berlambang mercy itu belum sekalipun merasakan kemenangan.
"Sudah tiga kali Pilkada di Selayar, Demokrat belum pernah menang. Makanya kami mengajak Demokrat untuk bisa menang bersama kami," ujarnya.
Dia menuturkan, cita-cita membangun koalisi besar di Pilkada Kepulauan Selayar merupakan perintah Golkar. Ia juga siap menghadapi Pilkada dengan skema apa saja, baik head to head atau lebih.
“Kita juga diminta oleh Partai Golkar untuk membangun koalisi agar bisa menjadi koalisi Indonesia maju. Ini kan sudah diatur oleh Allah, kita tidak terlalu pusing, santai saja,” bebernya.
Adik Bupati Kepulauan Selayar, Muh Basli ini mengaku tak ingin buru-buru menentukan wakil. Sekali pun banyak figur yang meminta berpasangan dengannya.
"Ini kan politik bisa saja berubah kapan saja. Jadi kami akan umumkan sebelum pendaftaran ke KPU,” jelasnya.
(UMI)
Berita Terkait
Sulsel
Didampingi Anggota DPRD Hj Megawati, Abang Fauzi Gerebek Pasar Terbesar di Lutra
Calon Bupati nomor urut 4, Muhammad Fauzi kembali melakukan gerebek pasar, Kamis (21/11/2024) pagi. Didampingi Anggota DPRD Lutra Hj Megawati Jamal, Abang Fauzi mendatangi Pasar Sentral Masamba.
Kamis, 21 Nov 2024 09:57
Sulsel
Bawaslu Selayar Tekan Potensi Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada 2024
Bawaslu Kabupaten Kepulauan Selayar menggelar diskusi yang bertema "Sosialisasi Pengawasan Partisipatif Netralitas ASN" di Tanadoang Coffee pada Rabu (20/11/2024).
Rabu, 20 Nov 2024 17:08
Sulsel
Tim Fauzi-Ajie Optimistis Menang di Atas 50 Persen di Malangke Raya
Tim pasangan calon (paslon) nomor urut 4, Muhammad Fauzi-Ajie Saputra optimistis mampu mendulang suara di atas 50 persen di dua kecamatan yakni Malangke dan Malangke Barat (Malangke Raya) pada Pilkada Luwu Utara 27 November mendatang.
Selasa, 19 Nov 2024 19:28
Sulsel
NH Rayakan Tasyukuran Lolos DPR RI Bersama Puluhan Ribu Warga Parepare
Anggota DPR RI Dapil Sulsel 2, HAM Nurdin Halid menggelar tasyakuran di Lapangan Andi Makkasau, Parepare pada Ahad (17/11/2024) malam.
Minggu, 17 Nov 2024 22:54
Sulsel
Bawaslu Selayar Cek Kelayakan Kapal untuk Distribusi Logistik Pilkada Lewat Jalur Laut
Bawaslu Kabupaten Kepulauan Selayar memantau langsung moda transportasi laut yang akan digunakan untuk pendistribusian logistik Pilkada Serentak di Pelabuhan Rauf Rahman, Benteng pada Sabtu (16/11/2024).
Sabtu, 16 Nov 2024 22:22
Berita Terbaru
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada
Artikel Terpopuler
Topik Terpopuler
1
Survei Pamungkas Pilwalkot Makassar Jelang Pencoblosan: MULIA 41,9%, INIMI 25,1%, SEHATI 21,1%
2
Pengamat Sebut Survei Rendah Ilham-Kanita karena Ada Janji Politik yang Tak Terealisasi
3
Tanggapi Hasil Survei LSI, Pegiat Data Ragukan Sehati Bisa Salip Mulia Jelang Pencoblosan
4
Sarif-Qalby Gelar Kampanye Akbar, 93 Ribu Massa Tumpah Ruah di Lapangan Pastur
5
Bawaslu Soppeng Ingatkan KPU dan Paslon untuk Patuhi Aturan Masa Tenang Pilkada