Dedengkot Pemenangan Golkar di Towuti Ungkap Keunggulan IAS Hadapi Pilgub 2024

Sabtu, 11 Feb 2023 09:50
Dedengkot Pemenangan Golkar di Towuti Ungkap Keunggulan IAS Hadapi Pilgub 2024
IAS secara khusus menyambangi dedengkot pemenangan Golkar di Towuti, Haji Hatta, belum lama ini. Foto/Istimewa
Comment
Share
LUWU TIMUR - Roadshow politik Kandidat Bakal Calon Gubernur Sulsel 2024, Ilham Arief Sirajuddin (IAS) di Luwu Raya juga diwarnai kunjungan IAS ke sejumlah tokoh dan elite politik Luwu Timur (Lutim).

IAS secara khusus menyambangi dedengkot pemenangan Golkar di Towuti, Haji Hatta, belum lama ini. Dia menyambut hangat kedatangan IAS yang ditemani tokoh pemuda Lutim, Tom Wahyuddin.



Turut hadir menyambut sosok bernama kecil Aco itu Ketua Forum Masyarakat Towuti, Dimas, adik Hatta yang juga pengusaha H Musta, Iwan Sofyan, serta sejumlah tokoh masyarakat Towuti.

Kunjungan ke kediaman Haji Hatta adalah yang kedua dalam kurun enam bulan terakhir. Di mata IAS, Haji Hatta adalah pejuang Golkar yang selalu menjadi kunci dan berkontribusi besar bagi kemenangan Golkar di Lutim.

Terkait niat maju pilgub, H Hatta menyebutnya IAS memang memiliki peluang yang cukup baik. IAS dinilai memiliki modal berharga yakni sudah populer. "Salah satu keunggulan IAS adalah sudah punya nama. Dan itu tidak susah dijual ke mana-mana," terang H Hatta.

Setelah menyambangi H Hatta, IAS juga ngopi bareng dengan sahabat-sahabatnya yang saat ini menjadi anggota DPRD Luwu Timur. Di antaranya Badawi Alwi, Mahading, dan Usman Sadik.

Mereka adalah sahabat IAS yang dekat sejak di Makassar. Ngopi bersama mereka di Cafe Tanah Abang, Malili. Cafe ini adalah milik salah satu sahabat terbaik IAS yang juga mantan Ketua DPRD Lutim, Amran. Tidak sedikit kenangan masa lalu mengalir dalam obrolan mereka.



Selepas itu, IAS dijamu makan siang sahabatnya, Andi Nasrun San. Pengusaha yang akrab disapa Andi Allung ini begitu yakin apa yang sedang diupayakan IAS terkait pilgub bakal tercapai.

Sekaitan jamuan untuk IAS, Ketua Bappilu Partai Golkar Lutim itu mengaku begitulah seharusnya persahabatan itu berlangsung. "Dan Alhamdulillah, persahabatan saya dengan Kak Aco ini sudah jauh lebih dalam dari urusan politik belaka," tegas Andi Allung di kediamannya, Desa Balantang, Malili, Luwu Timur.
(RPL)
Berita Terkait
Silaturahmi Bareng DPD II Golkar Parepare, IAS Serukan Konsolidasi - Redam Faksi Internal
News
Silaturahmi Bareng DPD II Golkar Parepare, IAS Serukan Konsolidasi - Redam Faksi Internal
Kehadiran IAS disambut dengan antusiasme oleh pengurus DPD II Golkar Parepare, yang optimis partai berlambang pohon beringin ini akan kembali berjaya di Sulsel.
Rabu, 25 Jun 2025 20:54
IAS Sowan ke AGH Prof Faried Wajedy, Kenang Kunjungan Harmoko & Akbar Tandjung
News
IAS Sowan ke AGH Prof Faried Wajedy, Kenang Kunjungan Harmoko & Akbar Tandjung
Di tengah kesibukan dan jadwal safari politik yang padat, kandidat Ketua DPD Golkar Sulsel, Dr. Ilham Arief Sirajuddin (IAS), tetap menyempatkan diri bersilaturahmi ke sejumlah tokoh berpengaruh.
Rabu, 25 Jun 2025 16:32
NH, TP dan IAS Konsolidasi Pengurus DPD II Jelang Musda Golkar Sulsel
Sulsel
NH, TP dan IAS Konsolidasi Pengurus DPD II Jelang Musda Golkar Sulsel
Tiga kader senior Golkar Sulsel yakni Nurdin Halid (NH), Taufan Pawe (TP) dan Ilham Arief Sirajuddin (IAS) menggelar konsolidasi jelang pelaksanaan musyawarah daerah (Musda) di Hotel Gammara, Makassar pada Sabtu (21/06/2025).
Sabtu, 21 Jun 2025 15:14
Bertemu IAS, TP Akan Undang Golkar Kabupaten/kota Jelang Musda Sulsel
Sulsel
Bertemu IAS, TP Akan Undang Golkar Kabupaten/kota Jelang Musda Sulsel
Ketua DPD Golkar Sulsel, Taufan Pawe terus menjalin silaturahmi dengan berbagai tokoh. Terkini, TP berbincang dengan seniornya di partai berlambang beringin, Ilham Arief Sirajuddin (IAS) di Warkop Phoenam Jalan Boulevard, Kota Makassar.
Kamis, 19 Jun 2025 20:22
Ketua AMPG Palopo Sebut Tidak Ragukan Kapasitas Ilham Arief Sirajuddin
News
Ketua AMPG Palopo Sebut Tidak Ragukan Kapasitas Ilham Arief Sirajuddin
Ketua Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kota Palopo, Afdhal Hamka menyatakan kapasitas Ilham Arief Sirajuddin alias IAS tidak perlu diragukan karena teruji.
Rabu, 11 Jun 2025 18:58
Berita Terbaru